Seorang tentara Pakistan tewas dalam baku tembak dengan kelompok militan di distrik kesukuan di Waziristan Utara dekat perbatasan Afghanistan, kata pihak militer Pakistan pada Minggu (12/6).
Baku tembak itu terjadi di wilayah Datta Khel dan pasukan keamanan segera memulai operasi pencarian dan pemberantasan terhadap militan yang melarikan diri, kata militer dalam pernyataannya.
BACA JUGA: Setelah 15 Bulan Bebas Polio, Pakistan Kembali Catat Kasus BaruBelum ada kelompok militan yang mengklaim tanggung jawab atas insiden tersebut.
Taliban Pakistan baru-baru ini memperpanjang perjanjian gencatan senjata dan mengadakan perundingan dengan pihak berwenang Pakistan.
Waziristan Utara dan distrik-distrik kesukuan lain menjadi tempat perlindungan bagi militan lokal dan asing hingga 2014, ketika pihak militer melancarkan operasi besar-besaran untuk membersihkan wilayah militan. Tapi mereka masih menyerang pasukan keamanan secara sporadis. [vm/pp]