NATO Khawatirkan Aktivitas Rusia di Ukraina Timur

Jenderal AS Philip Breedlove memberikan keterangan kepada media di Kyiv, Ukraina Rabu (26/11).

NATO menuduh sejumlah besar pasukan Rusia masih beroperasi di Ukraina timur untuk memberikan dukungan kepada separatis di sana.

Komandan tertinggi NATO mengatakan, sejumlah besar pasukan Rusia masih beroperasi di Ukraina timur, memberikan dukungan kepada separatis yang memerangi pasukan pemerintah.

Jenderal Angkatan Udara AS Philip Breedlove mengatakan hal itu kepada wartawan di Kyiv hari Rabu (26/11), setelah bertemu dengan para pejabat tinggi Ukraina.

Breedlove mengatakan, AS masih berkomitmen memberi Ukraina dukungan keuangan, peralatan, dan saran pakar untuk membantu menanggapi situasi di Ukraina timur secara lebih efektif.

Ia juga mengungkapkan keprihatinan bahwa pasukan separatis yang didukung Rusia mampu – atau bahkan sedang melakukan usaha – menguasai lebih banyak wilayah milik Ukraina.

Moskow telah berulangkali membantah keterlibatan militer secara resmi di Ukraina, dan menggambarkan bahwa pasukan Rusia yang berperang membantu pemberontak sebagai relawan.

Breedlove juga memperingatkan bahwa militerisasi Moskow di Krimea --semenanjung di Laut Hitam yang dianeksasi Rusia dari Ukraina Maret lalu – dapat digunakan untuk memperoleh kontrol di seluruh kawasan Laut Hitam.