Netanyahu Sambut Ketua DPR AS Jelang Peringatan Holocaust

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dan istrinya Sarah menyambut Presiden Rusia Vladimir Putin (kiri) di kediaman resmi di Yerusalem, 23 Januari 2020. Putin menghadiri peringatan 75 tahun pembebasan kamp Nazi Auschwitz oleh tentara Rusia.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, Rabu (22/1/2020), menyambut Ketua DPR AS Nancy Pelosi di Yerusalem. Netanyahu bertemu dengan delegasi bipartisan Kongres AS yang dipimpin oleh Pelosi.

Pelosi berkunjung ke wilayah itu untuk menghadiri konferensi memperingati 75 tahun pembebasan Auschwitz, yang dijadwalkan menjadi pertemuan terbesar untuk memperingati Holocaust dan melawan anti-Yahudi modern di Israel.

Presiden Rusia Vladimir Putin, Presiden Perancis Emmanuel Macron, Pangeran Charles dari Inggris, Wakil Presiden AS Mike Pence dan presiden Jerman, Italia dan Austria termasuk di antara 40 lebih pejabat tinggi yang akan hadir.

Acara peringatan di tugu Yad Vashem Holocaust di Yerusalem yang diadakan pada Kamis (23/1/2020). Mengambil tema "Mengenang Holocaust: Memerangi Anti Yahudi", acara itu tampaknya menunjukkan front persatuan dalam memperingati genosida warga Yahudi Eropa di tengah lonjakan global dalam kekerasan anti-Yahudi di benua itu dan di seluruh dunia. [my/pp]