Obama dan Keluarga Rayakan Natal di Hawaii

Presiden Barack Obama bermain olahraga golf saat menikmati liburannya di Hawaii.

Tidak ada acara resmi direncanakan ketika presiden sedang berlibur, walaupun ia tetap menerima laporan setiap hari.

Presiden Amerika Barack Obama berada di Hawaii pada hari Natal bersama keluarganya. Tidak ada acara resmi direncanakan ketika presiden sedang berlibur, walaupun ia tetap menerima laporan setiap hari.

Presiden juga diperkirakan akan meninjau konsep pidato kenegaraanya tahun depan yang akan dia ucapkan di hadapan sidang gabungan kedua majelis Kongres. Gedung Putih mengatakan presiden membaca sebuah buku mengenai mantan presiden Ronald Reagan.

Presiden berangkat dari Washington Rabu malam untuk bergabung dengan keluarganya di Hawaii, setelah memenangkan beberapa rancangan undang-undang, antara lain ratifikasi Senat atas perjanjian START dengan Rusia dan pencabutan kebijakan yang melarang tentara gay mengungkapkan diri mereka homoseks dan melarang semua tentara menanyakan apakah sesorang gay atau tidak.

Hari Jumat, ibu negara Michelle Obama membuat anak-anak terkejut dengan menjawab telepon untuk acara “Melacak Santa,” tradisi Natal yang diselenggarakan oleh Komando Pertahanan Wilayah Angkasa Amerika Utara yang disingkat NORAD. Ibu negara dapat memberi-tahu anak-anak dimana Santa sedang berada dengan melihat Jadwal Rute Santa NORAD.

Pada Hari Natal, keluarga Presiden bersantap dengan lauk pauk daging steak, tomat panggang, kacang panjang dan pie. Keluarga Presiden diperkirakan akan pulang ke Washington tanggal 2 Januari 2011.