Obama Pertegas Dukungan Amerika bagi Jepang

Presiden AS Barack Obama menyampaikan pidatonya yang menyinggung bantuan Amerika bagi Jepang, di Virginia, Senin (14/3).

Presiden Obama menyampaikan kepada Perdana Menteri Jepang Naoto Kan bahwa Amerika akan terus menawarkan bantuan yang bisa diberikan.

Presiden Barack Obama menekankan lagi dukungan Amerika untuk Jepang, serta menjanjikan bantuan yang dibutuhkan sementara Jepang berusaha pulih dari berbagai bencana.

Pada permulaan pidatonya di luar kota Washington, Senin, Presiden Obama mengungkapkan rasa sedihnya melihat gambar-gambar kehancuran dari Jepang. Ia mengatakan Amerika akan bersama-sama dengan rakyat Jepang dalam hari-hari sulit mendatang.

Ia mengatakan rakyat Jepang adalah sahabat dekat dan sekutu Amerika. Ia mengatakan telah menyampaikan kepada Perdana Menteri Jepang Naoto Kan bahwa Amerika akan terus menawarkan bantuan yang bisa diberikan.

Dalam pernyataannya Minggu, Gedung Putih mengatakan Presiden Obama senantiasa diberi instruksi tentang situasi di Jepang, dan Amerika akan membantu lewat beberapa cara, termasuk mengirim pakar dalam masalah nuklir dan penanggapan bencana.