Pegawai Pemda AS Dipenjara, Pasangan Gay Terima Surat Nikah

Kim Davis, pegawai pemda AS yang menolak terbitkan surat nikah bagi pasangan gay. (Foto: dok.)

Pasangan gay di negara bagian Kentucky telah menerima surat nikah sehari setelah pegawai kantor kabupaten itu dipenjara karena menolak meresmikan pasangan sesama jenis itu.

James Yates dan William Smith Jr, masuk ke kantor Rowan County Jumat dan menerima surat nikah dari seorang wakil petugas itu, sehingga mengakhiri kebuntuan yang sudah berbulan-bulan.

"Ini berarti setidaknya untuk bidang ini, hak sipil adalah hak sipil dan mereka tidak tunduk pada kepercayaan,'' kata Yates.

Pegawai kabupaten itu, Kim Davis, telah menentang perintah Mahkamah Agung AS untuk menandatangani izin pernikahan sesama jenis karena itu melanggar ajaran agamanya. Seorang hakim federal memerintahkan agar dia dipenjara karena menghina pengadilan dan mengatakan dia bisa dibebaskan jika mau menandatangani surat itu.

Berbicara di pengadilan, Davis sesekali menangis tersedu-sedu sewaktu ia mengatakan kepada hakim bahwa “hukum moral Tuhan bertentangan dengan tanggungjawab pekerjaan saya. Kita tidak dapat dipisahkan dari sesuatu yang ada di dalam hati dan jiwa kita.”