Pemimpin Jepang, AS dan Korsel Bertemu di Kamboja

Pemimpin Jepang, AS dan Korea Selatan melakukan pertemuan trilateral di Phnom Penh, Kamboja Sabtu (12/11).

Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, Minggu (13/11) mengadakan pertemuan dengan Presiden AS Joe Biden dan Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol pada saat hubungan antara ketiga negara "semakin penting".

Kishida bertemu Yoon untuk pembicaraan bilateral di sela-sela pertemuan regional di Kamboja.

Setelah pertemuan bilateral itu, Kishida kepada wartawan mengatakan ia dan Yoon telah menegaskan kembali kesepakatan sebelumnya untuk bekerja sama, secepatnya guna menyelesaikan masalah pengerahan pekerja Korea di masa perang Jepang selama pemerintahan kolonial 1910-1945 di Semenanjung Korea.

Jepang dan Korea Selatan, yang menjadi sekutu utama AS, terlibat dalam perselisihan lama terkait putusan pengadilan 2018 di Seoul yang memerintahkan dua perusahaan Jepang untuk membayar kompensasi kepada para pekerja Korea atau keluarga mereka.

Your browser doesn’t support HTML5

AS, Korea Selatan, Jepang Membahas Ambisi Nuklir Korea Utara

Kishida mengatakan ia dan Yoon juga mengkonfirmasi kerja sama mereka dalam masalah Korea Utara serta upaya mereka untuk mencapai visi "Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka".

Kedua pemimpin itu juga mengadakan pembicaraan trilateral dengan Presiden Joe Biden.

Selama pertemuan AS, Jepang-Korea Selatan, Kishida mengatakan ketiga pemimpin telah menyepakati tanggapan tegas untuk mencapai denuklirisasi Korea Utara sepenuhnya. [my/jm]