Pendaftaran Baru Lotere Kartu Hijau AS Mulai 18 Oktober

Program visa imigran Diversity Amerika 2019 akan dibuka mulai Rabu, 18 Oktober 2017 (foto: ilustrasi).

Masa pendaftaran baru untuk visa imigran Diversity Amerika – yang juga dinamakan lotere green card (kartu hijau) atau lotere visa permanen ke Amerika – mulai hari Rabu (18/10). Semua peminat harus memohon antara tanggal 18 Oktober dan 22 November tahun 2017 supaya permohonan mereka dapat dipertimbangkan.

Masa pendaftaran yang semula yang tadinya mulai tanggal 3 Oktober, tetapi terpaksa dibatalkan setelah semua permohonan yang diajukan antara tanggal 3 Oktober dan 10 Oktober hilang akibat masalah teknis.

“Oleh karena itu semua permohonan dari tanggal 3 sampai 10 Oktober tidak syah dan telah dikeluarkan dari proses; permohonan tersebut tidak dianggap lagi sebagai permohonan dan dapat diajukan ulang penggantinya,” demikian pesan dalam website Departemen Luar negeri Amerika.

Permohonan yang lebih dari satu yang diajukan oleh satu orang tidak diperbolehkan dan mengakibatkan permohonan tersebut dibatalkan.

“Masalah teknis tadi telah diperbaiki dan masa pendaftaran atau permohonan baru akan mulai tengah hari, waktu Daylight Amerika Timur, Rabu tanggal 18 Oktober tahun 2017 dan akan berlangsung sampai tengah-hari Rabu tanggal 22 November tahun 2017 Waktu Standard Amerika Timur,” kata pengumuman itu menambahkan dan menyuruh pemohon antara tanggal 3 dan 10 Oktober agar membuang tanda-terima atau dokumentasi yang mereka peroleh.

Departemen Luar Negeri Amerika akan mengirim pemberitahuan otomatis melalui email kepada masing-masing pemohon awal Oktober dan mereka diminta agar membuka website yang beralamat: dvlottery.state.gov untuk melihat pengumuman penting. [gp]