Pendiri WikiLeaks Julian Assange telah diijinkan bebas dengan membayar uang jaminan oleh pengadilan Inggris namun akan tetap ditahan karena pengacara Swedia naik banding atas keputusan hakim pengadilan itu.
Hakim Howard Riddle sebelumnya menetapkan uang jaminan sebesar 380 ribu dolar untuk membebaskan Assange dari penjara.
Permohonan banding Swedia atas pembebasan dengan jaminan itu berarti Assange harus menunggu sekurangnya 48 jam lagi sebelum ia bisa dibebaskan, menunggu keputusan naik banding itu.
Sebagai syarat pembebasannya dengan uang jaminan, Assange akan memakai gelang elektronik , dilarang keluar rumah, dan tinggal di rumah seorang pendukungnya yang alamatnya diserahkan pada pengadilan serta harus melapor kepada polisi setiap hari.
Assange ditahan sejak akhir pekan lalu di sebuah penjara Inggris berdasarkan perintah penangkapan dari Swedia, dimana ia dicari untuk ditanyai mengenai tuduhan pemerkosaan. Ia menyangkal tuduhan-tuduhan itu.
Assange sebelumnya dari selnya mengatakan ia mempertahankan keputusannya untuk menerbitkan ribuan dokumen rahasia pemerintah Amerika dalam situs webnya.