Pengunjung Bonbin Atlanta Kenalan dengan 2 Bayi Harimau Sumatra

Dua bayi harimau Sumatra di Kebun Binatang Atlanta, negara bagian Georgia, untuk pertama kalinya tampil di depan pengunjung.

Anak harimau jantan dan betina berumur delapan pekan tersebut adalah yang pertama lahir di Kebun Binatang Atlanta dalam belasan tahun.

Dua anak harimau Sumatra dipertontonkan di depan umum untuk pertama kalinya di kebun binatang Atlanta, Georgia.

Anak harimau jantan dan betina berumur delapan pekan tersebut adalah yang pertama lahir di Kebun Binatang Atlanta dalam belasan tahun. Yang jantan diberi nama Sanjiv, yang dalam bahasa Hindi berarti panjang umur, dan yang betina diberi nama Sohni, yang artinya cantik.

Kurator hewan menyusui Kebun Binatang Atlanta Rebecca Snyder mengatakan, Sanjiv dan Sohni semakin aktif, dan diurus dengan baik oleh induk mereka, Chelsea.

Sejak lahir, Sanjiv dan Sohni ditayangkan langsung melalui video, yang dapat anda saksikan melalui www.zooatlanta.org.

Harimau Sumatra adalah harimau paling langka di dunia, dengan hanya 400 ekor yang diyakini masih hidup di alam liar. Mereka hidup di Sumatra dan terancam kepunahan karena diburu, hilangnya habitat, dan penebangan hutan.