Kurang dari lima minggu sebelum pemilihan presiden berlangsung, pejabat Amerika mengambil langkah-langkah ekstra untuk memastikan integritas proses pemilihan tetap terjaga.
Mereka menegaskan bahwa sistem ini aman dari peretasan meskipun terjadi serangkaian penerobosan dan upaya penyerangan.
“Perlu diketahui bahwa sarana pemilihan kita benar-benar andal,” ujar penasihat keamanan dalam negeri dan kontraterorisme Lisa Monaco pada konferensi tingkat tinggi perang dunia maya yang diselenggarakan Washington Post, Kamis (6/10). “Kami sangat yakin dengan sistem pemilihan kami.”
Jaminan ini datang menyusul tuduhan dari pakar keamanan dunia maya dan anggota Kongres Amerika tentang keterlibatan Rusia dalam gelombang serangan yang menurut mereka ditujukan untuk melemahkan kepercayaan terhadap pemilihan presiden 8 November mendatang.
Yang paling menyolok adalah serangan terhadap Komite Nasional Partai Demokrat dan pembocoran ribuan email yang membuat malu partai pada hari-hari menjelang konvensi partai Juli lalu, serta pengunduran diri ketuanya, Debbie Wasserman Schultz.
Pejabat-pejabat Amerika mengatakan, mereka yakin Rusia berada dibelakang tindakan ini guna memperlemah kepercayaan terhadap proses pemilihan Amerika. Gedung Putih secara resmi tidak menuduh Moskow. [jm]