Peru Bakar 5.000 Kilogram Narkoba

Seorang pekerja dengan mengenakan pakaian khusus anti api, tengah melemparkan sebuah tas berisi kokain ke mesin pembakaran di kantor pusat Kepolisian Nasional di Lima, Peru (6/6).

Para pejabat Peru mengatakan polisi telah menghancurkan lebih dari 5.000 kilogram narkoba yang disita dalam sejumlah penggerebekan.
Polisi Peru membakar berkantung-kantung kokain dan mariyuana dengan menggunakan mesin pembakaran di kantor pusat Kepolisian Nasional di ibukota, Lima.

Hal ini menandai kedua kalinya pemerintah setempat mengizinkan pembakaran besar-besaran narkoba tahun ini.

PBB dan Amerika yakin produksi kokain Peru telah melampaui produksi Kolombia, sehingga menjadikan negara itu sebagai penyuplai narkoba terbesar di dunia.