Petugas Terus Berusaha Padamkan Kebakaran di California

Seorang petugas pemadam kebakaran memeriksa lokasi di Riverside, California, 31 Oktober 2019. Angin kencang memicu berkobarnya kembali api kebakaran di California Selatan, Kamis, (31/10), membakar rumah-rumah dan memaksa penduduk untuk mengungsi.

Petugas pemadam di California Selatan terus berjuang mengatasi kebakaran hutan baru yang menyebar dengan cepat, Kamis (11/1). Mereka dibantu oleh helikopter-helikopter pemadam yang mencurahkan air.

Banyak bagian pinggiran kota Los Angeles yang kini berada di bawah kondisi ancaman ekstrem yang belum pernah terjadi sebelumnya, karena angin kencang menghambat upaya-upaya mengatasi kebakaran hutan.

Dinas Cuaca Nasional mengeluarkan peringatan baru khusus karena angin Santa Ana yang panas dan kering bertiup dari kawasan gurun dan lembah.

Pacific Gas and Electric, Kamis (31/10) menyatakan listrik telah pulih bagi sebagian besar konsumen yang sebelumnya terimbas pemadaman.

BACA JUGA: Kebakaran di California Terus Meluas

Penyebab pasti kebakaran di California Selatan belum jelas. Tetapi juru bicara dinas pemadam kebakaran Kabupaten San Bernardino Chris Prater mengatakan “angin kemungkinan merupakan faktor terbesar yang mendorong penyebaran kobaran api.”

Petugas pemadam menyatakan kebakaran di dekat museum seni Getty Center di Los Angeles telah sekitar 40 persen ditanggulangi pada hari Kamis (31/10). Kebakaran terpisah yang terjadi sangat dekat dengan Perpustakaan Presiden Ronald Reagan di Lembah Simi telah 10 persen ditanggulangi.

Kebakaran di kawasan Los Angeles telah menghancurkan sejumlah rumah dan memaksa puluhan ribu warga di sebagian kawasan permukiman paling mahal di California itu mengungsi. [uh/lt]