Perwira senior militer Kolombia ikut dalam pembicaraan damai dengan kelompok pemberontak sayap kiri, Angkatan Bersenjata Revolusioner Kolombia (FARC), di ibukota Kuba, Havana.
Jenderal Javier Alberto Florez Aristizabal, mewakili Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata Kolombia hari Kamis (5/3), didampingi sejumlah jenderal dari tiga cabang militer negara itu.
Para pemimpin militer diperkirakan akan membahas kemungkinan menerapkan gencatan senjata yang rumit dan langkah-langkah untuk mengakhiri perang saudara terlama di Amerika Latin yang telah menewaskan lebih dari 220 ribu orang dan mengakibatkan jutaan lainnya mengungsi.
Presiden Kolombia Juan Manuel Santos telah lama menolak himbauan FARC untuk melakukan gencatan senjata bilateral, katanya FARC telah memanfaatkan gencatan senjata singkat dengan pemerintah sebelumnya untuk mempersenjatai diri kembali.
Perundingan damai pemerintah Kolombia dengan kelompok pemberontak sayap kiri FARC diadakan di ibukota Kuba, Havana mulai Kamis (5/3).