Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe meminta Korea Utara untuk merealisasikan retorikanya baru-baru ini tentang meninggalkan program senjata nuklir dengan "tindakan nyata".
Abe menyampaikan imbauan tersebut hari Selasa (13/2) dalam sebuah pertemuan di Tokyo dengan Suh Hoon, kepala Dinas Intelijen Nasional Korea Selatan. Suh Hoon dan Chung Eui-yong, kepala Kantor Keamanan Nasional Seoul, memimpin sebuah delegasi dari Korea Selatan ke Korea Utara pekan lalu untuk melakukan pembicaraan dengan pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un.
Baca juga: Presiden Korsel: Dialog dengan Korut Tidak akan Longgarkan Tekanan
Perdana menteri Jepang itu juga menjelaskan bahwa dia ingin menyelesaikan masalah penculikan Korea Utara terhadap beberapa warga Jepang pada tahun 1970an dan 80an untuk melatih mata-mata Korea Utara.
Presiden Korea Selatan Moon Jae-in dan Presiden Amerika Donald Trump telah sepakat untuk mengadakan pertemuan bilateral terpisah dengan Kim Jong-un untuk membahas penghentian program senjata nuklir rezimnya, setelah dia berjanji akan menunda program uji coba rudal Korea Utara.
Presiden Moon akan bertemu dengan Kim pada bulan April, sementara Presiden Trump dijadwalkan untuk bertemu dengan pemimpin Korea Utara itu pada akhir Mei. [lt]