Perdana Menteri Slovakia Robert Fico kini tidak lagi dalam kondisi terancam jiwanya, setelah ia ditembak dalam percobaan pembunuhan saat meninggalkan rapat pemerintah pada hari Rabu (15/5), kata seorang menteri.
Polisi tampak menjaga pintu masuk Rumah Sakit F.D. Roosevelt University di Banska Bystrica pada Kamis pagi, di mana Fico yang berusia 59 tahun dirawat.
Seorang lelaki bersenjata menembak Fico lima kali pada hari Rabu, membuat Fico sempat dalam kondisi kritis. Fico menjalani operasi beberapa jam kemudian.
Penembakan di Handlova, kota di bagian tengah Slowakia, yang disebut media negara itu dilakukan oleh seorang lelaki berusia 71 tahun, mengejutkan negara kecil di Eropa Tengah itu dan menuai kecaman internasional. [uh/lt]