Pihak berwenang Meksiko tengah menyelidiki penculikan 11 pemuda dari sebuah bar di Mexico City.
11 pemuda dilaporkan diculik dari sebuah bar di Mexico City, hanya 20 hari setelah cucu pemimpin hak-hak sipil Malcolm X dipukuli sampai tewas di sebuah klub malam di ibukota Meksiko itu.
Para kerabat korban mengatakan insiden itu terjadi hari Minggu di bar yang buka setelah lewat jam tutupnya di dekat kedutaan Amerika, di jalan Reforma Avenue, distrik Zona Rosa.
Menurut media Meksiko, para kerabat kelompok itu mengatakan manajer bar itu memberitahu pelanggan agar meninggalkan bar sekitar pukul 10 pagi hari Minggu karena akan ada operasi polisi. Setelah berada di jalan raya, kawanan pria bersenjata memaksa para pemuda itu menaiki tiga kendaraan SUV yang tampaknya berlencana polisi. Surat kabar itu mengatakan seorang anak di bawah umur dan empat perempuan berada di antara orang-orang yang hilang tersebut.
Hilangnya para pemuda itu memicu gelombang kemarahan, dan para anggota keluarga memblokir jalan utama menuntut penyelidikan pihak berwenang. Kantor kejaksaan kota itu hari Kamis mengatakan pihaknya hanya menerima lima laporan orang hilang.
Para kerabat korban mengatakan insiden itu terjadi hari Minggu di bar yang buka setelah lewat jam tutupnya di dekat kedutaan Amerika, di jalan Reforma Avenue, distrik Zona Rosa.
Menurut media Meksiko, para kerabat kelompok itu mengatakan manajer bar itu memberitahu pelanggan agar meninggalkan bar sekitar pukul 10 pagi hari Minggu karena akan ada operasi polisi. Setelah berada di jalan raya, kawanan pria bersenjata memaksa para pemuda itu menaiki tiga kendaraan SUV yang tampaknya berlencana polisi. Surat kabar itu mengatakan seorang anak di bawah umur dan empat perempuan berada di antara orang-orang yang hilang tersebut.
Hilangnya para pemuda itu memicu gelombang kemarahan, dan para anggota keluarga memblokir jalan utama menuntut penyelidikan pihak berwenang. Kantor kejaksaan kota itu hari Kamis mengatakan pihaknya hanya menerima lima laporan orang hilang.