Utusan Khusus untuk HIV/AIDS Tinjau Program Pengurangan HIV di Ukraina

Utusan Khusus untuk HIV/AIDS di Eropa Timur dan Asia Tengah, Michel Kazatchkine berbicara di Kyiv, Ukraina (foto: dok).

Selama kunjungan ke Kyiv, Utusan Khusus untuk HIV/AIDS di Eropa Timur dan Asia Tengah, Michel Kazatchkine berkeliling di ibukota Ukraina melihat berbagai program pengurangan risiko yang bertujuan menghentikan penyebaran HIV. Yang dikunjungi termasuk LSM "Eney", yang mengkhususkan diri dalam memberi bantuan medis dan hukum kepada pekerja seks perempuan di Kyiv.

Eney didirikan tahun 1999 dan memulai dengan menangani pecandu narkoba. Pada tahun 2008, Eney memperluas operasinya termasuk menangani pekerja seks.

Kepala program pengurangan dampak buruk, Viktor Borisov, menjelaskan bagaimana kelompok tersebut bekerja secara langsung dengan pekerja seks di apartemen, di sepanjang jalan raya, dan di internet, memberikan layanan seperti tes anonim gratis untuk HIV, Hepatitis C, dan penyakit seksual menular yang mematikan lainnya.

Viktoria Belekanich membawa wartawan ketika ia berkeliling ke tempat pekerja seks dengan laboratorium mobil organisasi itu. Dari luar tampak seperti mobil van biasa, tetapi di dalamnya ada kantor dokter lengkap dengan kursi pemeriksaan.

Ketika itu masih siang di jalan perumahan yang sibuk, ketika "Olga" (nama samaran) turun untuk bertemu dengan wartawan yang melakukan peliputan. Olga, usia 32 tahun yang bercerai, telah bekerja di industri seks selama empat tahun, karena dia membutuhkan uang tambahan untuk membayar operasi medis ayahnya.

Olga menjelaskan bahwa dia diperiksa setiap tiga minggu. "Ada anggapan kuat bahwa perempuan Ukraina tidak peduli dengan kesehatan mereka; Itu tidak benar," katanya.

"Perempuan-perempuan itu sangat menjaga kesehatan mereka," tukasnya. [ps/al]