Rakyat Namibia Pilih Presiden, Anggota Parlemen

Perdana Menteri Namibia Hage Geingob dan Perdana Menteri China Li Keqiang (kiri) di Sanya, provinsi Hainan, April 2014.

Para analis mengatakan Perdana Menteri yang sekarang Hage Geingob adalah pria yang sudah hampir pasti akan diangkat presiden berikut.

Rakyat Namibia memilih presiden dan anggota badan legislatif hari ini dalam pemilihan umum yang diperkirakan akan memberi kemenangan besar bagi Organisasi Rakyat Barat Daya (SWAPO) yang berkuasa dan telah memenangkan setiap pemilu sejak kemerdekaan Namibia dari Afrika Selatan pada 1990.

Para analis mengatakan Perdana Menteri yang sekarang Hage Geingob adalah pria yang sudah hampir pasti akan diangkat presiden berikut. Presiden sekarang Hifikepunye Pohamba akan meletakkan jabatan setelah dua masa jabatan.

Rakyat juga akan memilih 96 anggota Majelis Nasional.

Sebanyak 1,2 juta pemilih Namibia yang terdaftar akan menggunakan mesin pemungutan suara elektronik untuk pertama kalinya Jumat.

Namibia menikmati kestabilan politik dan manfaat dari cadangan besar berlian dan uranium, tetapi warganya menderita angka kemiskinan yang tinggi.

SWAPO adalah partai terbesar di negara itu, tetapi telah mendapat kecaman yang meningkat karena lambannya laju reformasi lahan dan tuduhan korupsi pemerintah.