Ratusan aktivis lingkungan yang mengenakan pakaian putih menerobos sebuah area yang menyimpan jet-jet pribadi di Bandara Schiphol, Amsterdam. Mereka kemudian mencegah pesawat lepas landas dengan melakukan aksi duduk di depan roda-roda pesawat selama berjam-jam pada Sabtu (5/11).
Polisi militer mengintervensi dan membawa puluhan demonstran dengan bus-bus.
Lebih dari 100 aktivis ditangkap, kata laporan lembaga penyiaran NOS.
Protes yang diadakan oleh Greenpeace dan Extinction rebellion itu adalah bagian dari berbagai unjuk rasa sehari di dan sekitar pusat transportasi udara tersebut, menjelang perundingan iklim COP27 di Mesir.
BACA JUGA: Perubahan Iklim Suburkan Pertanian Anggur di Kawasan Dingin PrancisAksi itu tidak menyebabkan penundaan penerbangan komersial.
"Kami ingin lebih sedikit penerbangan, lebih banyak kereta api dan larangan penerbangan jangka pendek yang tidak perlu dan jet pribadi," kata pemimpin kampanye Greenpeace Belanda Dewi Zloch.
Grup lingkungan itu mengatakan Schiphol adalah sumber emisi karbon dioksida terbesar di Belanda, mengeluarkan 12 miliar kilogram setiap tahun.
Merespons protes itu, Schiphol mengatakan ingin menjadi bandara yang bebas emisi sebelum 2030 dan mendukung target-target industri aviasi untuk mencapai emisi nol sebelum 2050. [vm/ft]