Mantan duta besar Amerika untuk PBB Bill Richardson mengatakan Departemen Luar Negeri tidak perlu cemas mengenai kunjungannya yang akan datang ke Korea Utara.
Bill Richardson hari Jumat (4/1) mengatakan dalam program televisi CBS 'This Morning' bahwa ia dan Eric Schmidt, pimpinan eksekutif perusahaan Google akan melakukan kunjungan kemanusiaan dan tidak mewakili Amerika.
Richardson mengatakan ia sudah menangani Korea Utara selama 15 tahun dan mengenal mereka. Richardson mengatakan ia berencana untuk berbicara dengan para pejabat mengenai penangkapan warga Amerika keturunan Korea, Kenneth Bae yang ditahan di Korea Utara atas tuduhan tidak jelas.
Richardson juga mengatakan ia prihatin mengenai program nuklir Korea Utara dan berharap kunjungannya akan membantu menggerakkan Korea pada apa yang disebutnya “arah yang benar”.
Tanpa memberi rincian, juru bicara Departemen Luar Negeri Victoria Nuland mengatakan sekarang bukan saat yang tepat bagi Richardson untuk pergi ke Korea Utara. Nuland mengatakan para pejabat menyampaikan keprihatinan mereka langsung kepada Richardson dan Schmidt.
Richardson mengatakan ia sudah menangani Korea Utara selama 15 tahun dan mengenal mereka. Richardson mengatakan ia berencana untuk berbicara dengan para pejabat mengenai penangkapan warga Amerika keturunan Korea, Kenneth Bae yang ditahan di Korea Utara atas tuduhan tidak jelas.
Richardson juga mengatakan ia prihatin mengenai program nuklir Korea Utara dan berharap kunjungannya akan membantu menggerakkan Korea pada apa yang disebutnya “arah yang benar”.
Tanpa memberi rincian, juru bicara Departemen Luar Negeri Victoria Nuland mengatakan sekarang bukan saat yang tepat bagi Richardson untuk pergi ke Korea Utara. Nuland mengatakan para pejabat menyampaikan keprihatinan mereka langsung kepada Richardson dan Schmidt.