Militer Amerika, Sabtu (10/6) mengukuhkan bahwa operasi kontra-Taliban di Afghanistan selatan, Jumat (9/6) tadi malam, telah menewaskan dan melukai pasukan Afghanistan, tetapi tidak memberi keterangan mengenai jumlah korban.
Pengukuhan itu menyusul laporan media setempat yang mengatakan bahwa serangan udara yang dilakukan Jumat malam (9/6) di daerah Nad Ali yang dikuasai pemberontak di provinsi Helmand, menewaskan sedikitnya delapan tentara setempat dan melukai banyak lainnya.
“Penyelidikan sedang dilakukan untuk menentukan keadaan yang mengakibatkan insiden yang disayangkan itu,” kata kantor hubungan masyarakat militer Amerika di Kabul.
“Dalam operasi pasukan keamanan Afghanistan dan Amerika, tembakan-tembakan mengakibatkan korban tewas dan luka terhadap Polisi Perbatasan Afghanistan,” kata militer Amerika.
Militer Amerika ingin menyampaikan ungkapan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada para keluarga korban, kata pernyataan itu.
Juru bicara pemberontak Islamis Taliban mengklaim pasukan Afghanistan yang berpakaian seperti Taliban sebelumnya mengambil kedudukan di daerah Loe Bagh untuk menyergap pemberontak Taliban, ketika pesawat-pesawat tempur “membom dan menewaskan puluhan dari mereka.”
Helmand adalah provinsi terbesar Afghanistan dan sebagian besar provinsi itu dikuasai atau dipengaruhi oleh Taliban. Daerah di mana serangan udara terjadi Jumat malam (9/6) terletak di pinggir Lashkar Gah, ibukota provinsi itu. [gp]