Sepak Bola: Cedera Pulih, Neymar Tampil Cemerlang

Neymar merayakan gol pertama tim Brazil dalam pertandingan persahabatan melawan Kroasia di Stadion Anfield, Liverpool, Ingggris, 3 Juni 2018.

Jimat keberuntungan tim sepak bola Brazil, Neymar, menyuguhkan permainan cemerlang setelah kembali dari cuti panjang akibat cedera. Dalam pertandingan persahabatan melawan Kroasia, Neymar membawa tim Brazil menang 2-0, Minggu (4/6/2018).

Pemain depan Klub Paris St Germain menepis kekhawatiran absen panjang karena cedera pergelangan kaki pada pada akhir Februari akan mempengaruhi penampilannya di Piala Dunia FIFA di Rusia. Dia mampu menampilkan permainan menarik pada awal kembali berlaga.

Pemain termahal di dunia melewati dua bek, sebelum menembakkan bola ke gawang dan membawa Brazil unggul melawan Kroasia pada menit ke 69.

Pemain depan Liverpool, Roberto Firmino, kemudian memastikan kemenangan untuk tim Brazil yang bermain di kandang klubnya, stadion Anfield. Dengan kemenangan ini, Brazil menegaskan posisinya sebagai salah satu tim favorit untuk memenangkan turnamen.

Dalam laga persahabatan lainnya, Kapten tim Peru, Paolo Guerrero merayakan pencabutan larangan bertanding akibat pelanggaran doping dengan menyumbangkan 2 gol untuk kemenangan 3-0 atas Arab Saudi. [ft/au]

Costa Rica mencetak kemenangan 3-0 atas Irlandia Utara dengan dua gol dari sudut dan serangan dari Joel Campbell. Kemenangan ini membawa harapan Costa Rika bisa bertahan di Grup bersama Brazil, Swiss dan Serbia. [ft/au]