Skala penjarahan Rusia di Ukraina semakin jelas dengan foto-foto baru yang menunjukkan pencurian bahan-bahan berbahaya dari situs di dekat pembangkit listrik tenaga nuklir Chernobyl. Foto-foto lain dari Belarus menambah bukti bahwa tentara Rusia mengirim barang-barang jarahan ke rumah.
VOA memperoleh foto-foto eksklusif dari laboratorium nuklir di mana seorang pejabat Ukraina mengatakan tentara Rusia mencuri bahan radioaktif yang bisa berbahaya jika salah penanganan.
Laboratorium nuklir yang tampak pada foto yang sebelumnya tidak dipublikasikan itu terletak di kota Chernobyl. Laboratorium itu berada dalam satu bangunan yang dikelola badan negara yang mengelola zona eksklusi di sekitar pembangkit listrik tenaga nuklir Chernobyl yang tidak beroperasi. Ledakan di tempat itu pada 1986 merupakan kecelakaan nuklir terburuk di dunia.
BACA JUGA: Putin: Operasi Militer di Ukraina Akan Terus BerlanjutDirektur badan itu, Evgen Kramarenko, memberi foto-foto laboratorium itu kepada VOA. Ia mengatakan bahwa ia mengambil foto-foto itu pada kunjungan 5 April, lima hari setelah pasukan Rusia mundur dari Chernobyl. Mereka telah menduduki kota dan pembangkit listrik tenaga nuklir pada 24 Februari pada awal invasi skala penuh Rusia ke Ukraina.
Rusia bungkam tentang apa yang dilakukan pasukannya di Chernobyl. Secara terpisah, VOA mendapat foto-foto yang menunjukkan pasukan Rusia yang baru-baru ini mundur dari Ukraina ke negara tetangga Belarus, sekutu Rusia, menggunakan perusahaan pengiriman Belarus setidaknya tiga hari bulan ini untuk mengirim barang-barang yang tampaknya dijarah di Ukraina ke rumah-rumah di Rusia.[ka/jm]