Setelah 144 hari berada di stasiun antariksa Internasional (ISS), tiga astronot mendarat dengan selamat di kawasan yang tertutup salju di Kazakhstan, Sabtu (16/3).
Tiga astronot telah kembali dengan selamat dari stasiun antariksa internasional (ISS).
Astronot Amerika Kevin Ford dan mitranya dari Rusia Oleg Novitskiy dan Evgeny Tarelkin, mendarat dengan selamat Sabtu pagi (16/3) dalam sebuah kapsul Soyuz milik Rusia, di kawasan yang tertutup salju di Kazakhstan.
Ketiga astronot itu telah menghabiskan waktu selama 144 hari di stasiun antariksa tersebut.
Sebelumnya kepulangan mereka ke bumi dijadwalkan pada hari Jum’at (15/3), tetapi tertunda sehari karena buruknya kondisi cuaca di tempat pendaratan. Astronot Kanada Chris Hadfield kini masih berada di stasiun antariksa internasional.
Astronot Amerika Kevin Ford dan mitranya dari Rusia Oleg Novitskiy dan Evgeny Tarelkin, mendarat dengan selamat Sabtu pagi (16/3) dalam sebuah kapsul Soyuz milik Rusia, di kawasan yang tertutup salju di Kazakhstan.
Ketiga astronot itu telah menghabiskan waktu selama 144 hari di stasiun antariksa tersebut.
Sebelumnya kepulangan mereka ke bumi dijadwalkan pada hari Jum’at (15/3), tetapi tertunda sehari karena buruknya kondisi cuaca di tempat pendaratan. Astronot Kanada Chris Hadfield kini masih berada di stasiun antariksa internasional.