Trump Kecam Pemimpin Puerto Rico atas Korupsi Dana Pemulihan Badai

Presiden AS Donald Trump ketika mengunjungi Puerto Rico untuk menemui sejumlah warga korban badai Maria, pada 3 Oktober 2017.

Presiden AS Donald Trump mengecam Puerto Rico, wilayah AS, berpendapat bahwa para pemimpinnya tidak cakap, bodoh dan korup dalam mengatur pemulihan dari bencana dua badai dahsyat tahun 2017.

Trump mengeluh Selasa (2/4), bahwa negara di kepulauan Karibia itu memperoleh dana $ 91 miliar bantuan pemerintah untuk membangun kembali kerusakan akibat badai Irma dan Maria, yang menewaskan hampir 3.000 orang, meskipun bantuan itu untuk proyeksi 20 tahun. Sekitar $ 11 miliar telah dihabiskan di pulau itu dari dana pemulihan pemerintah federal yang diumumkan sebesar $ 41 miliar.

Pemimpin Amerika itu mengklaim bahwa Puerto Rico yang penduduknya 3,2 juta adalah warga negara Amerika yang telah menerima "lebih banyak uang daripada dana yang pernah diperoleh untuk topan sebelumnya, dan yang dilakukan semua politisi lokal hanyalah mengeluh dan meminta lebih banyak uang."

Trump menyerang oposisi parlemen Demokrat di Senat karena menolak memberikan suara hari Senin untuk rencana bantuan bencana alam senilai $ 13 miliar dari Republik yang mencakup $600 juta bantuan makanan untuk Puerto Rico, meskipun sisa uang itu akan habis digunakan untuk upaya pemulihan di negara bagian daratan utama AS yang dilanda angin topan, kebakaran hutan, dan banjir. (ps)