United Airlines mengatakan pada Minggu (21/2) malam akan segera menangguhkan semua penerbangan dengan ke-24 pesawat Boeing 777 miliknya. Boeing 777 adalah tipe yang sama dengan pesawat yang melakukan pendaratan darurat di Denver, negara bagian Colorado pada Sabtu (20/2).
Pengumuman itu disampaikan setelah Administrasi Penerbangan Federal (Federal Aviation Administration/FAA) mengatakan akan mewajibkan peningkatan inspeksi pesawat 777 dengan mesin Pratt & Whitney PW4000, setelah mesin bagian kanan sebuah pesawat United Airlines mengalami kerusakan.
Pada Sabtu (20/2), United Airlines dengan nomor penerbangan 328 yang membawa 231 penumpang dan 10 awak, lepas landas dari Bandara Internasional Denver menuju Bandara Internasional Daniel K. Inouye International di Honolulu, Hawaii, ketika mengalami gangguan.
Beberapa serpihan pesawat jatuh menimpa sebuah permukiman, sekitar 25 kilometer dari bandara. Tidak ada korban luka dilaporkan baik di darat maupun di antara penumpang.
United Airlines mengatakan akan terus berdiskusi dengan para regulator AS "untuk menentukan langkah tambahan lain yang diperlukan untuk menjamin agar pesawat ini memenuhi standar keamanan yang ketat dan bisa kembali beroperasi."
FAA telah mengatakan inspeksi baru itu akan mewajibkan beberapa pesawat untuk setop beroperasi sementara. [vm/pp]