Upaya Mediasi Asing di Mesir Gagal

Senator Amerika Lindsey Graham (kanan) didampingi oleh Senator Jphn McCain memberikan keterangan pers di Kairo (6/8).

Kantor kepresidenan Mesir mengatakan usaha-usaha yang dilakukan utusan-utusan asing untuk menengahi perselisihan antara kelompok Islamis dan pemerintah sementara negara itu telah gagal.
Kantor kepresidenan mengatakan melalui sebuah pernyataan, Rabu, pemerintah sementara mengecam kelompok Ikhwanul Muslimin yang mendukung Presiden Mohamed Morai atas kegagalan dan peristiwan-peristiwa yang terjadi setelahnya.

Para diplomat dari Amerika, Eropa dan negara-negara Arab telah bertemu para pejabat dari kedua pihak sejak Morsi digulingkan dari kekuasaan oleh militer. Militer telah mendirikan pemerintah sementara, sementara Ikhwanul Muslimin mendesak agar pemimpin Islamis itu dikembalikan jabatannya.

Usaha mediasi terbaru dilakukan dua senator Amerika - John McCain dan Lindsey Graham - yang mendesak para pemimpin sementara Mesir untuk membebaskan para tokoh Islamis dari penjara guna memfasilitasi pembicaraan yang ditujukan untuk mencari penyelesaian atas krisis politik itu