Washington Gelar Konferensi AIDS Sedunia

Spanduk bertuliskan selamat datang bagi para peserta Konferensi AIDS di Washington DC (Foto: Iscar Blanco/VOA)

Konferensi AIDS Internasional menyerukan agar negara-negara di dunia tidak membiarkan anggaran yang ketat memperlamban upaya pemberantasan penyakit itu.
Spesialis AIDS dari San Fransisco Dr. Diane Havlir mengatakan kepada para delegasi dalam konferensi di ibukota Amerika Washington DC itu bahwa dunia mempunyai peluang untuk memulai pemberantasan AIDS. Menurut Havlir, adalah suatu kegagalan bagi kemauan dan hati nurani manusia apabila pemotongan anggaran dibiarkan menjadi menghambat peluang itu.

Konferensi AIDS Sedunia mulai digelar di Washington DC, Minggu (22/7).

PBB mengatakan 34 juta orang sedang mengidap penyakit HIV/AIDS dan 1,7 juta orang meninggal dunia akibat penyakit itu tahun 2011.

Konferensi AIDS tahun ini bertajuk “Bersama Membendung Pasang” diperkirakan akan dihadiri lebih dari 20 ribu orang. Tamu tokoh-tokoh terkemuka antara lain mantan Presiden Amerika Bill Clinton, mantan ibunegara Laura Bush, penyanyi Elton John dan Aktris Whoopi Goldberg.

Lebih dari dari 1000 orang berpawai melintasi tengah kota Washington, Minggu (22/7) untuk memberi perhatian pada HIV/AIDS.