WHO Larang 3 Negara Bepergian untuk Kontrol Wabah Polio

Petugas kesehatan Pakistan memberikan vaksin polio kepada anak-anak di kota Karachi (9/3).

WHO menetapkan larangan perjalanan bagi Pakistan, Kamerun dan Suriah dalam upaya mengontrol penyebaran virus polio yang melumpuhkan.
Pada hari Senin (5/5), Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengumumkan Pakistan, Kamerun dan Suriah harus memastikan semua penduduk dan pengunjung jangka panjang diberi vaksin polio sebelum melakukan perjalanan internasional.

Pakistan memiliki insiden polio tertinggi di dunia, dan virus itu telah ditemukan dalam air limbah di Israel, Mesir dan Gaza , serta di Irak dan Suriah.

Menteri Layanan Kesehatan Nasional Pakistan Saira Afzal Tarar mengatakan kepada VOA pemerintah telah menyiapkan rencana imunisasi.

WHO merekomendasikan siapa saja yang bepergian dari Pakistan harus divaksinasi empat minggu sampai 12 bulan sebelum perjalanan, dan menunjukkan bukti imunisasi.

Pakistan, Nigeria dan Afghanistan adalah tiga negara yang masih mengalami endemi virus polio.