Tautan-tautan Akses

Pendukung Junta Militer Myanmar Bentrok dengan Demonstran Antikudeta


Seorang pendukung militer membawa senjata tajam saat berhadapan dengan pengunjuk rasa pro-demokrasi dalam aksi unjuk rasa di Yangon, Myanmar, 25 Februari 2021.
Seorang pendukung militer membawa senjata tajam saat berhadapan dengan pengunjuk rasa pro-demokrasi dalam aksi unjuk rasa di Yangon, Myanmar, 25 Februari 2021.

Krisis politik di Myanmar mengalami perkembangan baru hari Kamis sewaktu para pendukung rezim militer di Yangon menyerang para demonstran yang memprotes penggulingan pemerintah sipil 1 Februari lalu.

Kekerasan mengakhiri hari yang dimulai dengan kehadiran ratusan pendukung militer dalam rapat umum di pusat kota Yangon. Associated Press melaporkan para pendukung militer berpawai di dekat stasiun pusat Yangon sewaktu mereka dicemooh sekelompok orang yang menyaksikan pawai itu, dan ditanggapi dengan menggunakan katapel dan batu yang dilemparkan ke arah penonton tersebut.

Massa pendukung militer mengancam dengan senjata tajam saat berhadapan dengan para pendukung antikudeta di Yangon, Myanmar, 25 Februari 2021. (Foto: dok)
Massa pendukung militer mengancam dengan senjata tajam saat berhadapan dengan para pendukung antikudeta di Yangon, Myanmar, 25 Februari 2021. (Foto: dok)

Video yang diunggah di media sosial menunjukkan beberapa demonstran promiliter menyerang seorang lelaki di depan gedung kantor, dengan sedikitnya satu di antara demonstran itu membawa sebilah pisau.

Protes rakyat menentang kudeta telah dilancarkan di berbagai penjuru Myanmar setiap hari sejak militer menahan pemimpin de facto Aung San Suu Kyi dan para anggota lain pemerintah sipil pada 1 Februari, dengan alasan kecurangan yang meluas dalam pemilu November lalu. Pemilu itu dimenangkan dengan suara meyakinkan oleh Liga Nasional untuk Demokrasi, partainya Suu Kyi. Tiga orang tewas akibat protes harian itu, termasuk dua di antaranya yang tewas hari Sabtu di Mandalay.

Komisi pemilu Myanmar membantah klaim militer mengenai kecurangan pemilu. [uh/ab]

Recommended

XS
SM
MD
LG