Tautan-tautan Akses

AS Kesampingkan Pertemuan Putin – Xi 


Presiden China Xi Jinping (kanan) menerima kunjungan Presiden Rusia Vladimir Putin di Beijing, China sebelum upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin 2022 hari Jumat (4/2).
Presiden China Xi Jinping (kanan) menerima kunjungan Presiden Rusia Vladimir Putin di Beijing, China sebelum upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin 2022 hari Jumat (4/2).

Gedung Putih mengesampingkan pertemuan Jumat (4/2) antara Presiden China Xi Jinping dan Presiden Rusia Vladimir Putin di mana kedua pemimpin meluncurkan aliansi strategis yang dimaksudkan untuk melawan Amerika.

“Apa yang bisa kami kendalikan adalah hubungan kami sendiri dan perlindungan nilai-nilai kita sendiri dan juga mencari cara untuk bekerja sama dengan negara-negara bahkan pada isu-isu di mana kita tidak setuju,” kata juru bicara Gedung Putih Jen Psaki kepada pada wartawan dalam jumpa pers.

Dalam pertemuan itu, Xi mendukung tuntutan Putin untuk mengakhiri ekspansi NATO dan memperoleh jaminan keamanan dari Barat, masalah yang telah menyebabkan kebuntuan antara Rusia dan Amerika Serikat berikut sekutu-sekutunya atas Ukraina. Sementara itu Moskow menyuarakan dukungannya terhadap sikap Beijing bahwa Taiwan adalah bagian tak terpisahkan dari China.

Kedua pemimpin itu bertemu di Wisma Negara Diaoyutai di Beijing pada Jumat sore, menurut televisi pemerintah China CCTV, beberapa jam sebelum dimulainya Olimpiade Musim Dingin Beijing. Olimpiade itu diboikot oleh diplomat dari AS, Inggris dan negara-negara lain karena pelanggaran hak asasi manusia oleh China.

Siaran CCTV itu tidak memberikan perincian pertemuan tersebut, tetapi Xi dan Putin – keduanya telah dikritik oleh AS atas kebijakan luar negeri dan dalam negeri masing-masing – mengeluarkan pernyataan bersama yang menggarisbawahi ketidaksenangan mereka dengan “campur tangan dalam urusan internal” negara lain.

Pernyataan bersama itu menyatakan “persahabatan” strategis baru China-Rusia baru yang “tidak memiliki batas” dan tanpa “bidang kerja sama yang terlarang.” [lt/pp]

XS
SM
MD
LG