Tautan-tautan Akses

Bush akan Umumkan Penarikan 8000 Tentara dari Irak Februari Tahun Depan


Presiden Amerika George Bush akan mengumumkan hari ini bahwa ia telah mengambil keputusan untuk menarik 8 ribu tentara Amerika dari Irak sebelum Februari tahun depan.

Dalam naskah pidatonya yang akan diucapkan di Washington, Bush mengatakan bahwa dengan penurunan besar kekerasan di Irak, ia dapat menarik manfaat keberhasilan kebijakannya.

Ia mengatakan pasukan Irak telah mulai mengemban tanggung-jawab memerangi pemberontak dan memelihara keamanan.

Presiden Amerika itu juga akan menjanjikan bantuan bagi perjuangan Pakistan melawan pasukan Taliban dan al Qaida yang beroperasi di perbatasan Afghanistan. Ia mengatakan teroris merupakan ancaman maut terhadap Pakistan, dan Islamabad harus menjaga supaya negara itu tidak berubah menjadi tempat berlindung bagi kaum ektrimis.

Para komandan pasukan Amerika telah menyatakan harapan bahwa penurunan tajam kekerasan di Irak akan membebaskan lebih banyak pasukan Amerika untuk bertempur melawan peningkatan pemberontakan di Afghanistan.

XS
SM
MD
LG