Tautan-tautan Akses

Clinton Desak Rusia Agar Tidak Jual Misil Kepada Iran


Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton mengatakan dia akan mendesak Rusia agar tidak menjual misil jarak jauh kepada Iran.

Clinton bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov hari Jumat di Jenewa untuk pembicaraan substantif mereka yang pertama sejak dia menjadi menteri luar negeri.

Media Rusia telah memberitakan bahwa Moskow sedang mempertimbangkan untuk menjual misil pertahanan kepada Iran, yang dapat digunakan negara itu untuk menangkis serangan udara terhadap sarana nuklirnya.

Clinton mengatakan pemilikan misil jarak jauh oleh Iran akan mengancam Rusia dan Eropa. Namun dia mengatakan kerja-sama dalam menghadapi ancaman tersebut adalah "sebuah daerah yang kaya untuk dieksplorasi" dalam pembicaraan dengan Moskow.

Clinton juga telah mengatakan bahwa Rusia mulai memahami bahwa sistem pertahanan misil Amerika di Eropa ditujukan pada Iran dan bukan Moskow.

XS
SM
MD
LG