<!-- IMAGE -->
Presiden Rusia Dmitri Medvedev meminta Iran agar mengambil tindakan yang bertanggungjawab untuk membantu mengakhiri sengketa internasional mengenai program nuklirnya.
Media Rusia mengutip Medvedev yang mengatakan Iran harus menjalankan aktivitas nuklirnya secara transparan. Ia juga memperingatkan tentang kemungkinan bencana kemanusiaan jika terjadi sesuatu yang serius, namun ia tidak menjelaskan lebih lanjut apa yang dimaksud.
Rusia yang merupakan anggota tetap Dewan Keamanan PBB, belum mengesampingkan dukungan untuk sanksi baru terhadap Iran. Menurut Moskow, setiap sanksi harus ditujukan untuk mencegah penyebaran senjata nuklir bukan menghukum Iran secara keseluruhan.
Negara-negara Barat menuduh Iran berusaha mengembangkan senjata nuklir dengan kedok program energi sipil. Tuduhan ini dibantah Teheran.