Tautan-tautan Akses

Amazon Buka 2.000 Pekerjaan di Perancis Tahun Ini


Gudang baru Amazon di kota Boves, Perancis utara (foto: ilustrasi).
Gudang baru Amazon di kota Boves, Perancis utara (foto: ilustrasi).

Raksasa belanja online Amerika, Amazon hari Kamis (15/2) mengatakan pihaknya berencana menciptakan 2.000 lapangan pekerjaan di Perancis tahun ini akibat semakin banyaknya konsumen melakukan pembelian melalui internet.

"Pekerjaan itu meliputi berbagai tingkat keterampilan" meskipun "sebagian besar dari pekerjaan itu untuk memenuhi pesanan," kata direktur Amazon di Perancis Frederic Duval kepada AFP. Pekerjaan baru itu akan tersebar di pusat-pusat distribusi Amazon di Perancis dan kantor-kantornya di wilayah Paris, yang membuat jumlah seluruh staf menjadi 7.500.

Amazon mengatakan melakukan investasi dua setengah miliar dolar di Perancis sejak 2010 dan menciptakan lebih dari 1.500 lapangan pekerjaan di Perancis tahun lalu. Tetapi Amazon dan perusahaan teknologi Amerika lainnya, juga berselisih dengan pemerintah Perancis mengenai pajak karena mereka merancang struktur penjualan sehingga lewat negara-negara Eropa lainnya di mana tarif pajaknya lebih rendah.

Amazon awal bulan ini mengumumkan ini pihaknya telah mencapai kesepakatan dengan otoritas pajak Perancis dimana Amazon sekarang akan menggolongkan penjualan Perancis di bawah otoritas pajak Perancis. [my/jm]

Recommended

XS
SM
MD
LG