Gubernur Maryland, AS berupaya menarik Amazon agar membangun markas di negara bagian itu dengan menawarkan paket insentif pajak senilai 5 miliar dolar dan perbaikan sistem transportasi.
Gubernur Larry Hogan mengatakan dalam pernyataan hari Senin (22/1) bahwa negara bagiannya “berkomitmen untuk mengerahkan segala sumber daya yang dimiliki untuk membawa Amazon ke Maryland.”
Montgomery County, Maryland, adalah salah satu dari 20 kota dan kawasan yang sedang dipertimbangkan oleh peritel online raksasa itu.
Proposal Hogan termasuk kredit pajak penghasilan dan property Maryland serta pengecualian pajak. Upaya Amazon untuk mencari tempat bagi markas keduanya telah mengundang kompetisi diantara pemda-pemda di seluruh AS.
Perusahaan itu berjanji untuk menciptakan 50.000 lapangan kerja. Peritel itu telah menegaskan bahwa pengurangan pajak dan pemberian dana grant akan merupakan faktor besar dalam memutuskan pilihan. [vm/ii]