Tautan-tautan Akses

AS Ancam Jatuhkan Pinalti untuk Pelanggaran Sanksi dalam Forum Eropa-Iran


London akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan konferensi bisnis Eropa-Iran, Rabu dan Kamis pekan depan (Foto: ilustrasi).
London akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan konferensi bisnis Eropa-Iran, Rabu dan Kamis pekan depan (Foto: ilustrasi).

Lebih dari 200 eksekutif bisnis dan penyusun kebijakan dari Iran dan Eropa akan dipertemukan dalam konferensi untuk membahas peluang dan tantangan dari pasar Iran yang berharga dan belum dimanfaatkan potensinya.

Seorang pejabat Departemen Luar Negeri memberitahu VOA tentang sebuah konferensi bisnis Eropa Iran. Pertemuan ini merupakan yang pertama kalinya diselengarakan dan menggaris bawahi manfaat besar bagi Iran apabila bisa mencapai persetujuan dengan kekuatan dunia terkait program nuklirnya, dan kerugiannya apabila tidak mencapai hal tersebut.

Pejabat yang berbicara secara anonim mengatakan kepada VOA Bahasa Persia, bahwa manfaat itu hanya akan terealisasi apabila Iran bisa menunjukkan kepada masyarakat internasional bahwa program nuklirnya untuk tujuan damai. Forum Eropa Iran itu akan berlangsung di London, Rabu dan Kamis depan.

Pertemuan itu akan mempertemukan lebih dari 200 eksekutif bisnis dengan penyusun kebijakan dari Iran dan Eropa guna membahas “kesempatan dan tantangan dari pasar Iran yang berharga dan belum dimanfaatkan potensinya.”

Seorang wakil dari Kedutaan Besar Amerika di London akan hadir untuk mengamati diskusi dan setiap fihak yang melanggar sanksi terhadap Iran pada saat ini akan menghadapi penalti berat.

XS
SM
MD
LG