Tautan-tautan Akses

AS: Iran Harus Serius dalam Pembicaraan Nuklir


Menteri Energi Amerika Steven Chu
Menteri Energi Amerika Steven Chu

Menteri Energi AS Steven Chu dan deputinya mengatakan Washington selalu berminat untuk berdialog kembali dengan Teheran.

Para pejabat Amerika dan Iran mengekspresikan minat Selasa ini untuk memulai kembali pembicaraan terkait program nuklir Teheran.

Menteri Energi Amerika Steven Chu dan deputinya mengatakan Washington selalu berminat untuk berdialog kembali dengan Iran sehubungan dengan rencana pertukaran bahan bakar, tapi ingin memastikan bahwa Teheran bersunguh-sungguh mengenai pembicaraan tersebut.

Deputi Menteri energi AS, Daniel Poneman mengatakan sangat penting bagi Iran untuk membahas isu yang lebih luas dalam pembicaraan nuklir dengan 5 anggota tetap Dewan Keamanan PBB dan Jerman, yang dikenal sebagai P5 + 1.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran Ramin Mehmanparast mengatakan Iran siap untuk dialog tapi berharap P5 + 1 akan mengambil “’pendekatan akurat” untuk pembicaraan itu dan mengakui hak nuklir Iran. Dia mengeluarkan komentar itu dalam jumpa pers hari Selasa.

Presiden Amerika Barack Obama diduga akan menggunakan pidatonya dalam Sidang Umum PBB Kamis ini untuk menekankan kepada Iran bahwa harga program pengayaan uranium akan meningkat jika Iran tidak memenuhi kewajiban internasionalnya.

XS
SM
MD
LG