Tautan-tautan Akses

AS Tuduh Rusia Beri Snowden 'Wahana Propaganda'


Juru bicara Gedung Putih, Jay Carney memberikan keterangan pers di Washington (12/7).
Juru bicara Gedung Putih, Jay Carney memberikan keterangan pers di Washington (12/7).

Juru bicara Gedung Putih Jay Carney mengatakan Rusia memberi Snowden “wahana propaganda”, yang berbeda dengan pernyataan Rusia sebelumnya untuk bersikap netral dalam masalah ini, Jum’at (13/7).

Amerika mengecam Rusia karena mengijinkan mantan pegawai Badan Keamanan Nasional Amerika NSA Edward Snowden untuk bertemu dengan para aktivis HAM, sementara bersembunyi di bandara internasional Shremetyevo Moskow, Rusia dimana ia berada dalam ketidakpastian selama hampir tiga minggu.

Juru bicara Gedung Putih Jay Carney hari Jum’at (13/7) mengatakan Rusia memberi Snowden “wahana untuk melakukan propaganda”, yang menurutnya berbeda dengan pernyataan Rusia sebelumnya untuk bersikap netral dalam masalah ini.

Edward Snowden yang dituduh telah membocorkan program pengintaian rahasia badan inteljen Amerika itu, kini mencari suaka sementara di Rusia, hingga ia bisa terbang ke Amerika Latin – dimana Venezuela, Bolivia dan Nikaragua telah menawarkan suaka kepadanya. Amerika ingin mengadili Snowden karena membocorkan rincian program pengintaian NSA.

Snowden hari Jum’at bertemu dengan para aktivis HAM dan kuasa hukum Rusia di bandara Shremetyevo Moskow. Kelompok pengungkap rahasia WikiLeaks kemudian memasang pernyataan dari Snowden bahwa ia ingin tinggal di Rusia hingga dirinya dapat pergi ke Amerika Latin dengan aman.
XS
SM
MD
LG