Tautan-tautan Akses

ASEAN Perpanjang Perjanjian Pertukaran Mata Uang


Bendera nasional negara-negara ASEAN dan logo ASEAN di Kuala Lumpur, Malaysia. (Foto:Dok)
Bendera nasional negara-negara ASEAN dan logo ASEAN di Kuala Lumpur, Malaysia. (Foto:Dok)

ASEAN telah setuju untuk memperpanjang kesepakatan pertukaran mata uang untuk dua tahun lagi yang akan memberikan dukungan keuangan senilai 2 miliar dolar, kantor berita Reuters melaporkan, mengutip pernyataan bank sentral Malaysia.

Kesepakatan itu akan mulai berlaku 17 November.

Bank sentral-bank sentral dan otoritas moneter di kawasan menyetujui perpanjangan kesepakatan ini, kata Bank Negara Malaysia dalam pernyataanya, Jumat (13/10).

Perjanjian Pertukaran ASEAN diberlakukan pada 1977 sebagai bagian inisiatif kawasan untuk mendorong stabilitas keuangan dengan memberikan dukungan likuiditas jangka pendek kepada negara-negara anggota yang mengalami kesulitan neraca pembayaran untuk sementara waktu. [fw/au]

Recommended

XS
SM
MD
LG