Tautan-tautan Akses

Banjir di Pakistan Timbulkan Kerugian 9,5 Miliar Dolar


Keluarga korban banjir Pakistan masih tinggal di tenda-tenda penampungan sementara.
Keluarga korban banjir Pakistan masih tinggal di tenda-tenda penampungan sementara.

Perkiraan kerugian oleh Bank Dunia itu mencakup kerusakan properti, panenan tanaman dan prasarana lainnya.

Para pejabat Pakistan mengatakan Bank Dunia dan Bank Pembangunan Asia memperkirakan kerugian akibat banjir hebat di negara itu mencapai sekitar 9,5 miliar dolar.

Perkiraan itu mencakup kerusakan properti, panenan tanaman dan prasarana akibat banjir yang melanda Pakistan pada musim hujan awal tahun ini.

Para pejabat kementerian keuangan hari Rabu menyatakan akan diperlukan dana 30 miliar dolar lagi untuk membangun kembali infrastruktur yang rusak akibat banjir, dan untuk merehabilitasi mereka yang disengsarakan bencana tersebut.

Banjir menenggelamkan seperlima wilayah Pakistan, menewaskan 1.700 orang dan menyengsarakan hampir 20 juta orang lainnya.

Penilaian Bank Dunia dan Bank Pembangunan Asia diperkirakan akan diketengahkan pada pertemuan Friends of Democratic Pakistan di Brussels, hari Kamis.

XS
SM
MD
LG