Tautan-tautan Akses

Belum Jelas Kebijakan Trump soal HAM di China


Mahasiswa China menonton bersama debat presiden antara Hillary Clinton dan Donald Trump di sebuah kafe di Beijing (foto: ilustrasi).
Mahasiswa China menonton bersama debat presiden antara Hillary Clinton dan Donald Trump di sebuah kafe di Beijing (foto: ilustrasi).

Tidak banyak yang diketahui bagaimana Presiden terpilih Donald Trump akan menanggapi kondisi HAM yang semakin buruk di China yang ekonominya kedua terbesar di dunia.

Presiden terpilih Donald Trump tidak menghardik China ketika mengritik kebiasaan China dalam perdagangan ketika kampanye. Trump berjanji dalam seratus hari pertama pemerintahannya nanti ia akan memerintahkan menteri keuangannya untuk mencap Beijing sebagai ‘manipulator mata uang’.

Namun, tidak begitu banyak yang diketahui bagaimana ia akan menanggapi kondisi hak asasi yang semakin buruk di China yang ekonominya kedua terbesar di dunia.

Dan itu membuat disiden, aktivis hak asasi dan pengamat politik kawasan bertanya-tanya apakah kebiasaan Amerika mendukung hak asasi akan melembut pada saat masyarakat China lebih membutuhkan seorang pembela hak asasi daripada sebelumnya. [ps/al]

XS
SM
MD
LG