Gedung Putih mengatakan Presiden AS Joe Biden, Sabtu (23/12) melakukan pembicaraan dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengenai serangan militer Israel di Gaza.
Sebuah pernyataan mengatakan Biden menekankan kepada Netanyahu “pentingnya untuk melindungi penduduk sipil termasuk mereka yang mendukung operasi bantuan kemanusiaan, dan pentingnya mengizinkan warga sipil untuk pindah dengan aman dari wilayah pertempuran dimana sedang berlangsung.”
Biden berbicara singkat kepada wartawan ketika ia meninggalkan Gedung Putih untuk menghabiskan akhir pekan Natal di rumah peristirahatan kepresidenan Camp David.
Menurut pernyataan Gedung Putih, Biden dan Netanyahu juga membahas perlunya membebaskan sisa sandera yang ditahan oleh Hamas.
Kantor Netanyahu kemudian mengatakan bahwa Netanyahu “menjelaskan bahwa Israel akan melanjutkan perang sampai semua tujuannya tercapai.” [my/jm]
Forum