Tautan-tautan Akses

Brahimi Bicarakan Solusi untuk Suriah dengan Rusia dan AS


Utusan PBB dan Liga Arab, Lakhdar Brahimi di markas besar PBB di Jenewa, Swiss (11/2).
Utusan PBB dan Liga Arab, Lakhdar Brahimi di markas besar PBB di Jenewa, Swiss (11/2).

Utusan internasional Lakhdar Brahimi bertemu dengan pejabat Rusia dan Amerika untuk melakukan pembicaraan tentang cara mendorong pembicaraan damai Suriah selagi para aktivis melaporkan puluhan kematian di daerah Aleppo yang dikuasai pemberontak.

Brahimi dalam pertemuan hari Kamis mengatakan baik Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Gennady Gatilov dan Wakil Menteri Luar Negeri Amerika Wendy Sherman menegaskan kembali dukungan mereka bagi perundingan itu, dan bertekad membantu dimulainya kembali negosiasi yang macet.

Mereka telah menegaskan kembali dukunganterhadap apa yang kita upayakan dan bertekad bahwa mereka akan membantu baik di sini maupun di ibukota dan tempat lainnya untuk membuka kembali situasi yang macet karena hingga kini kami belum mencapai banyak kemajuan dalam proses ini.

Pembicaraan dimulai pekan lalu atas desakan Amerika, yang mendukung pihak oposisi, dan Rusia yang mendukung pemerintah Suriah.

Dalam tiga hari belakangan, Brahimi telah bertemu dengan wakil-wakil pemerintah Suriah dan pihak oposisi untuk berunding, namun sejauh ini hanya mencapai sedikit hasil.

Syrian Observatory for Human Rights yang berbasis di Inggris hari Kamis mengatakan serangan udara pemerintah telah menewaskan sedikitnya 51 orang hari Rabu di Aleppo.

Sementara itu, Menlu Rusia Sergei Lavrov mengatakan Rusia mengajukan dua naskah rancangan resolusi mengenai Suriah kepada Dewan Keamanan PBB.
XS
SM
MD
LG