Tautan-tautan Akses

Demonstrasi Anti-Pemerintah Landa Bangkok


Para demonstran memulai aksi mereka hari Minggu, dan akan melanjutkan demonstrasi damai itu di Bangkok selama beberapa hari.

Puluhan ribu pengunjuk-rasa anti-pemerintah berkumpul di ibukota Thailand, Bangkok, untuk berdemonstrasi guna menggulingkan pemerintahan Perdana Menteri Abhisit Vejjajiva.

Para demonstran memulai aksi mereka hari Minggu, dan mengatakan akan melanjutkan demonstrasi damai itu di Bangkok selama beberapa hari.

Para demonstran, yang mengenakan kemeja merah, telah berdatangan di kota tersebut sejak beberapa hari terakhir ini. Mereka melambai-lambaikan bendera dan meneriakkan slogan-slogan.

Banyak di antara mereka adalah pendukung bekas Perdana Menteri Thaksin Shinawatra yang disingkirkan dalam kudeta militer tahun 2006.

Thaksin yang kini bermukim di Dubai, masih populer di kalangan warga miskin dan penduduk desa di Thailand. Pendukungnya telah menuntut agar diadakan pemilu baru, yang diharapkan akan memulihkan kekuasaan Thaksin. Para demonstran menetapkan hari Senin sebagai batas waktu dipenuhinya tuntutan mereka.

Perdana Menteri Abhisit hari Minggu mengatakan ia tidak akan mundur atau membubarkan parlemen. Ia juga mengatakan pemerintah tidak akan menindak para demonstran. Untuk menjaga ketertiban, pemerintah mengerahkan 50.000 petugas keamanan di berbagai lokasi di Bangkok.

XS
SM
MD
LG