Tautan-tautan Akses

Diancam Dibubarkan, Pendukung Morsi Tetap Lakukan Protes


Seorang pendukung presiden Mesir terguling Mohamed Morsi menutup mulutnya dengan plester bertuliskan huruf Arab yang berbunyi "Kudeta Militer" di Nasr City, Kairo.
Seorang pendukung presiden Mesir terguling Mohamed Morsi menutup mulutnya dengan plester bertuliskan huruf Arab yang berbunyi "Kudeta Militer" di Nasr City, Kairo.

Para pendukung presiden tersingkir Mesir Mohamed Morsi melakukan protes baru hari Jumat, meskipun pemerintah telah mengancam akan membubarkan aksi mogok duduk di dua lokasi.

Para demonstran menuntut agar Morsi dikembalikan ke jabatan. Presiden terpilih pertama Mesir itu disingkirkan dari jabatan oleh tentara bulan lalu setelah protes massal menolak kekuasaannya.

Sementara itu Washington menyatakan dukungan untuk tentara Mesir. Menteri Luar Negeri John Kerry hari Kamis mengatakan, tentara Mesir pada hahekatnya telah memulihkan demokrasi dengan menyingkirkan Morsi.

Kerry mengatakan kepada televisi Pakistan, tentara Mesir diminta bertindak oleh jutaan warga Mesir yang khawatir mengenai akan terjadinya kekacauan. Ditambahkan, tidak ada bukti bahwa tentara telah mengambil alih kontrol atas Mesir.

Sementara itu, kelompok-kelompok hak asasi internasional mendesak agar pemerintah Mesir tidak menggunakan kekuatan untuk membubarkan aksi mogok duduk oleh para pendukung Morsi di dua lokasi di Mesir.
XS
SM
MD
LG