Tautan-tautan Akses

 
Diplomat Iran, AS, dan Uni Eropa Adakan Pembahasan Nuklir

Diplomat Iran, AS, dan Uni Eropa Adakan Pembahasan Nuklir


Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif dalam sebuah forum di Istanbul, Turki. (Foto: Dok)
Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif dalam sebuah forum di Istanbul, Turki. (Foto: Dok)

Iran bertekad untuk berusaha melaksanakan persetujuan yang dicapainya dengan para pemimpin dunia November lalu.

Para diplomat dari Iran, Amerika Serikat, dan Uni Eropa akan mengadakan pertemuan Kamis (9/1) dalam pembicaraan terbaru untuk melaksanakan persetujuan mengenai program nuklir Iran.

Wakil Menteri Luar Negeri Iran Abbas Araqchi akan bertemu di Jenewa dengan Wakil Menteri Luar Negeri Amerika bidang politik, Wendy Sherman, dan Wakil Pimpinan Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa Heiga Schmid.

Menteri Luar Negeri Iran Mohammed Javad Zarif mengutarakan optimisme menjelang pembicaraan itu, dengan mengatakan Iran bertekad untuk berusaha melaksanakan persetujuan yang dicapainya dengan para pemimpin dunia November lalu.

Ia juga memuji beberapa babak pertemuan tingkat pakar antara Iran dan kelompok yang mencakup kelima anggota tetap Dewan Keamanan PBB dan Jerman. Zarif mengatakan pembicaraan mengenai rincian cara mengekang program nuklir Iran sebagai imbalan pelonggaran sanksi yang terbatas telah mencapai hasil positif.
XS
SM
MD
LG