DreamWorks Animation SKG mengatakan berencana meluncurkan saluran televisi 24 jam berorientasi keluarga di 19 negara Asia dalam paruh kedua 2015, sebagai bagian dari upayanya untuk memperluas produksi dan distribusi televisi.
Acara-acara yang ada di saluran tersebut, termasuk "All Hail King Julien", "The Adventures of Puss in Boots" dan "How to Train Your Dragon", didasarkan pada karakter-karakter dari film-film layar lebar DreamWorks.
HBO Asia di Singapura akan mengelola penjualan dan pemasaran afiliasi berikut layanan teknis untuk saluran baru tersebut.
Eric Ellenbogen, salah satu kepala DreamWorks International TV, mengatakan ia berharap saluran tersebut akan tersedia di sebagian besar negara melalui paket televisi berbayar.
Dalam beberapa kasus, mungkin saluran itu akan dijual langsung ke konsumen sebagai opsi distribusi lewat Internet, ujarnya.
Pemrograman akan tersedia dalam beberapa bahasa dan sarana, ujar Ellenbogen. (Reuters)