Tautan-tautan Akses

2 Ledakan Tewaskan Hampir 50 Orang di Nigeria


Peta wilayah Bamenda, Cameroon dan Enugu, Nigeria
Peta wilayah Bamenda, Cameroon dan Enugu, Nigeria

Peningkatan serangan Boko Haram telah terjadi setelah koalisi empat negara Nigeria, Niger, Chad dan Cameroon memukul mundur militan itu dari daerah yang direbut sebelumnya tahun ini.

Dua ledakan mengguncang sebuah pasar di kota Gombe, Nigeria timur-laut hari Kamis, yang menewaskan hampir 50 orang.

Belum ada yang mengaku bertanggung jawab atas serangan itu yang menjadikan sasaran pasar yang ramai dengan orang yang belanja pada saat terakhir menjelang hari Raya Idul Fitri.

Ledakan tersebut mirip dengan serangan yang dilakukan oleh militan Islamis Boko Haram, yang telah menewaskan ribuan orang dalam pemberontakan 6-tahun di timur-laut negara itu.

Peningkatan serangan Boko Haram telah terjadi setelah koalisi empat negara Nigeria, Niger, Chad dan Cameroon memukul mundur militan itu dari daerah yang direbut sebelumnya tahun ini.

Kekerasan telah meningkat lebih jauh sejak Presiden baru Nigeria Muhammadu Buhari mengambil-alih kekuasaan satu setengah bulan yang lalu dan bertekad untuk menumpas kelompok tersebut, yang juga dijanjikan oleh pendahulunya sebagai prioritas, tetapi gagal melakukannya.

Sebelumnya pekan ini, Buhari menggantikan semua pimpinan militer Nigeria dalam satu lagi langkah yang bertujuan untuk menghentikan pemberontakan Boko Haram.

Pimpinan angkatan darat yang baru dan penasehat keamanan nasional berasal dari Borno, satu langkah yang disambut gubernur negara bagian itu, Kashim Shettima. Ia mengatakan jenderal-jenderal baru itu memahami medan dan dapat dengan mudah berkomunikasi dengan masyarakat untuk memperoleh dukungan setempat.

Recommended

XS
SM
MD
LG